Jalan-jalan ke Boda Barn



 Boda Barn merupakan tenant cafe yang mengusung tema rustic modern pada bangunan utama dengan rangka bangunan menyerupai barn atau lumbung.

Berbeda dari kebanyakan tenant yang berada di kawasan wisata Punclut. Boda Barn tidak hanya sebagai cafe dan tempat wisata, tetapi dapat dijadikan sebagai lokasi pernikahan.

Sesuai namanya, Boda dalam bahasa Spanyol berarti pernikahan dan Barn dalam bahasa Inggris adalah lumbung. Jika digabung, kedua kata tersebut mengandung arti "pernikahan di lumbung".

“Kami menyediakan tempat untuk acara pernikahan. Selain itu, acara tunangan, ulang tahun, dan private event lain juga bisa diadakan di sini,” ujar Corporate Marketing Communication Boda Barn & Tafso bernama Lita.

Selain konsep yang unik, restoran kekinian ini menawarkan keindahan panorama alam yang begitu memanjakan mata dan udara sejuk, serta sejumlah spot foto Instagramable cukup banyak.

Salah satu andalannya adalah sangkar di tengah taman dengan pemandangan langsung ke arah Kota Bandung.

Ada pila area terrace lampu tulip yang menyala di sepanjang taman bawah terrace Boda Barn saat mulai sore.

Boda Barn terletak di Jalan Pagermaneuh Desa, Pagerwangi, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Jalan-jalan ke Boda Barn"

Posting Komentar