Kue Balok Viral Kang Didin
Ada yang tau atau masih ingat dengan jajanan jaman dulu (Jadul) khas Bandung, Kue Balok Kang Didin?
Jajanan jadul tempo dulu satu ini tak kehilangan penggemarnya. Bahkan, sampai sekarang kedainya tetap hits di kalangan anak muda Bandung.
Kue balok Kang Didin telah bertransformasi menjadi kue kekinian. Dijual di kedai yang juga cocok untuk nongkrong dan berbagi cerita saat sore atau malam hari, termasuk pagi hari pun sama cocoknya dengan tempatnya yang terasa adem.
Penyuka jajanan manis, sepertinya wajib menjajal jajanan yang satu ini. Ada 10 toping yang tersedia, seperti keju, coklat, kismis, lacang, kacang coklat, selai strawberry, selai blueberry, selai nanas, tiramisu dan green tea.
Selain rasanya yang nendang, harganya pun terjangkau. Untuk satu kue balok harganya Rp3 ribu-Rp5 ribuan. Selain kue balok, ada juga ragam minuman, mulai kopi, aneka susu, es teh manis, bajigur, jahe merah, coklat panas, bandrek dan masih banyak lagi.
Kedai jajanan Kue Balok berada di Jalan Abdul Rahman Saleh No. 52, Cicendo, Kota Bandung yang merupakan usaha turun temurun yang telah berdiri sejak tahun 1950.
Kedai ini biasanya ramai hari Sabtu dan Minggu.
0 Response to "Kue Balok Viral Kang Didin"
Posting Komentar