Warung Kopi Purnama



 Warung Kopi Purnama telah berdiri sejak tahun 1930-an. Warung kopi legendaris ini berada di Jalan Alkateri, No.22, cocok buat kamu yang mencari menu sarapan dan snack yang tidak terlalu berat.

Roti srikaya, merupakan salah satu kudapan andalan Warung Kopi Purnama. Selai srikaya yang home made merupakan resep turun temurun dari generasi pemilik Warung Kopi Purnama.

Selain roti srikaya kamu bisa menikmati sajian kopi hitam panas yang menggunakan bubuk kopi Aroma.

Seporsi roti selai srikaya dihargai Rp 24.948. Harga kopi hitam panas yang menggunakan bubuk kopi Aroma hibandrol Rp 22.176.

Warung Kopi Purnama terletak tak jauh dari Alun-alun Bandung. Kamu pecinta bangunan klasik bisa memanjakan matamu dengan nuansa tempo dulu dengan bentuk arsitektur dan interior bangunan bergaya zaman Belanda.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Warung Kopi Purnama"

Posting Komentar